Direktur Eksekutif Center of Energy and Resources Indonesia (CERI), Yusri Usman mengatakan Singapura memang sangat tergantung dengan pasokan gas dari Indonesia melalui pipa. Setidaknya ada tiga kontrak ekspor gas Tanah Air ke negara tetangga itu dengan pasokan minimal sekitar 700 juta standar kaki kubik per hari (MMSCFD).
Berdasarkan data BP Statistical Review 2021, konsumsi gas alam Singapura pada 2020 sekitar 1,22 miliar kaki kubik per hari (BCFD). Itu artinya, hampir 60% pasokan gas-nya berasal dari Indonesia.
(dna/dna)