PT Railink mendapati rangkaian KA Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) telah dicoret-coret pihak yang tidak bertanggung jawab. Dua rangkaian kereta ini diperkirakan dicoret-coret oleh pelaku pada saat antrian menunggu signal masuk di area Stasiun Manggarai.
Kemudian Railink bersama PT KAI mengadakan penelusuran ke lokasi yang diduga tempat terjadinya kegiatan corat-coret tersebut dan membersihkan hasil coretan pada rangkaian kereta.
"KA Bandara Soekarno-Hatta sudah langsung kami bersihkan dan besok paginya sudah bisa beroperasi secara normal kembali," ungkap Diah Suryandari selaku Humas Railink dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (13/10/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Diah mengatakan, untuk mencegah aksi vandalisme terulang kembali, Railink menggandeng komunitas pecinta kereta api untuk sama-sama mensosialisasikan anti vandalisme di sarana dan prasarana kereta api, khususnya Kereta Api bandara serta berkoordinasi dengan KAI untuk meningkatkan keamanan di area Stasiun.
Railink juga mengajak masyarakat untuk tidak menyebarkan foto-foto atau video kegiatan vandalisme tersebut yang justru akan semakin memicu pelaku untuk melakukan hal serupa di kemudian hari,
"Yuk cegah vandalisme dengan tidak memviralkan foto-foto dan video hasil vandalisme," kata Diah.
Simak video Jejak Vandalisme di Stasiun Kereta Bandara
(fdl/ara)