Fakta di Balik Tarif MRT Lebak Bulus-Bundaran HI Rp 14.000

Fakta di Balik Tarif MRT Lebak Bulus-Bundaran HI Rp 14.000

Achmad Dwi Afriyadi - detikFinance
Rabu, 27 Mar 2019 08:49 WIB
Fakta di Balik Tarif MRT Lebak Bulus-Bundaran HI Rp 14.000
Foto: Agung Pambudhy

Masyarakat rasanya tak perlu bertanya-tanya lagi soal tarif MRT Jakarta. Sebab, tarif MRT sudah ditetapkan.

Keputusan tarif ini diambil usai Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu dengan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi.

"Sudah diskusikan banyak. Terjemahannya bisa jadi dua. Kalau dihitung per 10 km, maka 10.000. Kalau rata-rata maka 8.500 karena dari Lebak bulus ke HI Rp 14.000," kata Anies di Gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (26/3/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Adapun tarif minimal yang dikeluarkan penumpang nantinya adalah Rp 3.000. Tap in dan tap out di stasiun yang sama akan dikenakan tarif minimum, yakni Rp 3.000.

Lebih lanjut, tarif Rp 10.000/10 km sendiri terdiri atas dua komponen, yakni boarding fee yang dipatok sebesar Rp 1.500 ditambah unit price per kilometer (harga per kilometer) yang dikalikan jarak. Tarif 10.000/10 km, unit harga per km nya dipatok Rp 850.

Dengan tarif tersebut, maka jumlah subsidi yang akan dikeluarkan Pemprov DKI Jakarta mencapai Rp 672 miliar hingga akhir 2019.

Jumlah subsidi berasal dari proyeksi penumpang MRT sebanyak 65.000 orang/hari dengan besaran subsidi per penumpang mencapai Rp 21.659. Dengan demikian, makin banyak jumlah penumpang maka subsidi akan bisa ditekan.

Hide Ads