"Minimum 8 juta per sekarang, akhir tahun ini ya," kata Direktur Pemasaran dan Pelayanan Angkasa Pura I Devi Suradji saat ditemui di YIA, Yogyakarta, Senin (6/5/2019).
Dia menilai saat ini Bandara Adisutjipto sudah sangat penuh. Bahkan jumlah penumpang di sana sudah melebihi kapasitas daya tampungnya. Untuk itu harus ada perpindahan penumpang dari sana ke YIA.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Karena gini, kapasitas Yogyakarta 1,8 juta tetapi penumpangnya 8,4 juta, berarti kan sudah lebih dari 400 persen, dan itu yang harus bisa pindah ke YIA," jelasnya.
Devi juga menjelaskan, nantinya tambahan jumlah penerbangan atau extra flight di Yogyakarta saat lebaran bakal masuk sepenuhnya ke YIA, bukan Bandara Adisutjipto. Jumlah extra flight diperkirakan sama seperti tahun lalu yaitu sekitar 32 penerbangan.
"Yang jelas semua extra flight lebaran masuknya ke YIA. Jadi nggak masuk ke Adisutjipto," tambahnya. (zlf/zlf)