KA Bandara Solo Bisa Angkut 300 Orang Sekali Jalan

KA Bandara Solo Bisa Angkut 300 Orang Sekali Jalan

Bayu Ardi Isnanto - detikFinance
Minggu, 29 Des 2019 20:50 WIB
Foto: Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi Tinjau Pengoperasian KA Bandara Solo (Bayu Ardi Isnanto/detikcom)
Boyolali - Kereta Api (KA) Bandara Adi Soemarmo Solo mulai dioperasikan hari ini. Selama dua bulan ke depan, tiket dapat diperoleh masyarakat secara cuma-cuma.

"Tiket gratis selama dua bulan," kata Dirut PT KAI, Edi Sukmoro usai melakukan soft launching bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Stasiun Bandara Adi Soemarmo, Minggu (29/12/2019).

Kereta penghubung Bandara Adi Soemarmo dengan Stasiun Balapan Solo ini mampu memuat 300 penumpang duduk dan berdiri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Edi mengatakan setelah dua bulan, KAI akan melakukan evaluasi. Termasuk pula KAI akan menentukan tarif untuk KA Bandara

"Belum ada perkiraan (tarif). Karena kita perlu menghitung semuanya. Karena ini gabungan AP (Angkasa Pura) I dan KAI. Pokoknya sebisa mungkin tiketnya terjangkau, jangan sampai membebani," ujar dia.


Sementara itu, Manajer Humas PT KAI Daop 6, Eko Budiyanto, mengatakan tiket KA Bandara dapat diperoleh dengan datang langsung ke stasiun keberangkatan, baik di Stasiun Balapan atau di Bandara Adi Soemarmo.

"Tiket bisa dibeli tiga jam sebelumnya. Satu pengantre dibatasi membeli empat tiket," ujar Eko.

Eko menyebut tiket tidak dapat dibatalkan atau diubah jadwal. Anak usia tiga tahun ke atas wajib menggunakan tiket.


(bai/dna)

Hide Ads