Ini Pengurus Baru Gatensi 2022-2027

Ini Pengurus Baru Gatensi 2022-2027

Tim detikFinance - detikFinance
Senin, 22 Agu 2022 19:16 WIB
Pengurus Gatensi
Foto: Dok. Gatensi
Jakarta -

Badan Pengurus Pusat Gabungan Ahli Teknik Nasinonal Indonesia (BPP GATENSI) hari ini melaksanakan penutupan Musyawarah Nasional ke-2. Dalam acara itu dirangkaikan pelantikan pengurus baru masa periode 2022-2027 yang bertempat di Ritz-Carlton Hotel Jakarta.

Ketua Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) Kunjung Masehat mengatakan saat ini Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) diberikan izin pendirian selama 5 tahun dan sesuai dengan waktu masa bakti kepengurusan dari BPP GATENSI.

"BNSP berharap dengan kepengurusan baru ini bisa mempercepat proses yang diperlukan untuk menciptakan tenaga kerja konstruksi yang kompeten, berkualitas dan profesional di bidangnya," kata Kunjung dalam keterangan resmi, Senin (22/8/2022).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

BPP GATENSI dilantik langsung oleh Ketua BPP Gabungan Pengusaha Konstruksi Indonesia (GAPENSI) H. Iskandar Z. Hartawi.

Bambang Rahmadi selaku Ketua Umum BPP GATENSI terpilih untuk kedua kalinya berharap pengurus yang baru ini dapat bekerja dan bertindak bersama untuk ikut membantu menciptakan iklim konstruksi Indonesia dengan menciptakan Tenaga Ahli Konstruksi yang kompeten, andal dan berintegritas.

ADVERTISEMENT

Dalam kesempatan ini Ketua LPJK Taufik Widoyono ikut meresmikan awal beroperasinya Lembaga Sertifikasi Profesi Gatensi Karya Kosntruksi (LSP GKK) yang ditandai dengan diterbitkannya satu sertifikat tenaga kerja konstruksi dari BNSP.

Hal ini juga menjadi penanda bahwa GATENSI melalui LSP GKK telah dapat menerbitkan Sertifikasi Tenaga Kerja Konstruksi bidang Kualifikasi dan Sub Kualifikasi Sipil yang terdiri atas 59 Skema/Jabatan Kerja.

(hns/hns)

Hide Ads