KAI Commuter kembali mendatangkan rangkaian atau gerbong kereta (trainset) baru dari perusahaan China, CRRC Qingdao Sifang. Rencananya, dua trainset asal China itu akan tiba di Pelabuhan Tanjung Priok pekan ini.
Direktur Utama KAI Commuter Asdo Artriviyanto mengatakan saat ini baru 9 trainset asal China dari total 11 trainset yang baru tiba di Indonesia. Sisanya, lanjut Asdo, masih dalam perjalanan di kapal.
"Yang 2 trainset dalam perjalanan kapal, ya Insyaallah di minggu ini bisa datang di Tanjung Priok," kata Asdo dalam konferensi pers, Jakarta Pusat, Senin (14/7/2025).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Asdo menerangkan pengujian trainset yang akan tiba ini tidak terlalu lama dibandingkan dengan trainset pertama. Menurut Asdo, uji ketahanan trainset hanya sejauh 2.000 meter, berbeda dengan trainset pertama yang membutuhkan uji ketahanan sejauh 4.000 meter.
"Jadi kita memanfaatkan waktu luang, di siang hari pada waktu low season seperti ini. Kemudian malam hari setelah jam 8 malam, baru kita bisa melakukan endurance, atau mencapai waktu tempuh sampai dengan 4.000 kilometer," jelas Asdo.
Pada kesempatan yang sama, Asdo menerangkan dari 16 trainset INKA, sudah ada empat trainset yang diselesaikan, tapi baru dua trainset yang dikirim. Kemudian, dua trainset lagi masih dalam proses pengujian.
"Nah ini yang INKA masih ada 8 trainset lagi yang akan diselesaikan nanti secara bertahap di bulan Oktober dan Desember nanti," tambah Asdo.
Sebagai informasi, KCI sendiri terus mendatangkan secara bertahap sarana kereta rel listrik (KRL) baru dari PT INKA (Persero) dan China Railway Rolling Stock Corporation (CRRC). Proses pengiriman sarana KRL baru untuk kebutuhan layanan Commuter Line di wilayah Jabodetabek telah dilakukan secara bertahap.
Tonton juga Video: KCI Siapkan 23 Ribu Perjalanan KRL Jabodetabek Selama Masa Angkutan Lebaran