Lautandhana Securindo: Bursa Asia Nantikan Pidato Bernanke

Lautandhana Securindo: Bursa Asia Nantikan Pidato Bernanke

Lautandhana Securindo - detikFinance
Jumat, 26 Agu 2011 09:38 WIB
Jakarta - IHSG pada perdagangan kemarin ditutup turun tipis sebesar 0,07% di level 3.844,38. Aksi tekanan jual pada saham sektor consumer, industri dasar dan infrastruktur merupakan kontributor pelemahan indeks. Penguatan yang terjadi pada saham-saham sektor properti, keuangan dan perkebunan mampu menahan laju koreksi IHSG. Asing masih cetak transaksi net sell sebesar Rp 318 miliar. Saham-saham top gainers diantaranya TPIA naik Rp 300, ADMF naik Rp 250, ASII naik Rp 250 dan AALI naik Rp 200; sedangkan saham-saham top losers antara lain CNTX turun Rp 1.000, DLTA turun Rp 500, UNVR turun Rp 300 dan INDF turun Rp 250.

Bursa Wall Street semalam ditutup melemah rata-rata sebesar 1%-2% disebabkan oleh sikap wait & see investor terhadap pidato Ben Bernanke Jumat pagi waktu setempat terkait dengan harapan adanya kebijakan ekonomi baru untuk menghindari terjadinya potensi resesi ekonomi AS. Melemahnya Wall Street juga dikontribusikan dari meningkatnya angka pengangguran bulan Agustus yang mencapai 417 ribu jiwa. Sementara itu, bursa Eropa juga ditutup melemah dipicu oleh indikasi diperpanjangnya larangan short selling di saham perbankan Jerman.

Bursa regional juga tengah dalam posisi wait & see jelang pidato Ben Bernanke yang mana pagi ini dibuka serentak melemah terbatas. Indeks KLSE -0,8%; Nikkei -0,3%; STI –0,7% dan KOSPI -0,05%. Untuk IHSG sendiri kami perkirakan bergerak fluktuatif cenderung melemah terbatas seiring dengan libur panjang lebaran. Kisaran trading IHSG berada pada level 3.785-3.881. Saham pilihan kami adalah ASII, UNTR, ADRO, HRUM, TINS, PGAS, BUMI, JSMR, SMGR, INTP, BBRI dan BMRI.

(ang/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads