Sementara itu, bursa Wall Street pada akhir tahun 2013 rata-rata kembali ditutup menguat, di mana Indeks Dow Jones naik sebesar 0.44% ke 16,576.66, Indeks S&P naik 0,40% menjadi 1,848.36 dan indeks Nasdaq menguat 0,54% ke level 4,176.59. Bursa Wall Street kembali mencatatkan rekor barunya diiringi dengan kenaikan data tingkat kepercayaan konsumen menjadi 78.1 dari sebelumnya 72. Di samping itu, data dari sektor perumahan AS juga turut mendorong penguatan bursa AS seperti S&P Case Shiller Home Price Index tahunan yang naik menjadi 13.6% YoY dari sebelumnya 13.3% YoY membuat pelaku pasar semakin percaya terhadap pemulihan ekonomi AS.
Mengawali tahun 2014 ini kami perkirakan IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatannya seiring menguatnya bursa Global. Secara teknikal, Indikator MACD bergerak naik dengan histogram positif yang memanjang, indikator stochastic bergerak ke atas di area netral. Kami perkirakan IHSG bergerak pada kisaran support di level 4.234 dan resistance di level 4.324.
(ang/ang)











































