Sementara harga kontrak berjangka (futures) komoditas juga tercatat menguat. Harga minyak mentah WTI naik +0,09% ke US$100,86 per barel. Sementara harga emas Comex menguat +0,56% ke posisi US$1290,10 per troy ounce.
Dari dalam negeri, Bank Indonesia (BI) mengumumkan cadangan devisa Indonesia pada akhir April 2014 mencapai US$105,6 miliar, meningkat dari posisi akhir Maret 2014 yang sebesar US$102,6 miliar. Sementara siang nanti, bank sentral juga akan mengumumkan tingkat suku bunga acuan perbankan (BI Rate).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(ang/ang)











































