Aksi ambil untung, setelah dua sesi perdagangan sebelumnya menguat akibat sentimen positif stimulus Tiongkok, lebih disebabkan pasar kembali fokus pada prospek kinerja emiten pasca kenaikan harga BBM dan tingkat bunga acuan menjadi 7,75% di tengah harga sejumlah saham sektoral yang relatif tinggi memicu terjadinya technical correction.
Sedangkan dari eksternal, pasar tengah menanti hasil pertemuan OPEC Kamis pekan ini di mana pasar berspekulasi OPEC akan memotong produksi minyaknya. Namun kondisi menjelang pertemuam OPEC menghasilkan hal berbeda dengan harapan pasar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untungnya pasar menyambut positif data awal PDB AS kuartal III-2014 yang naik di atas perkiraan yakni mencapai 3,9% dari perkiraan sebelumnya 3,5%. Bervariasinya data ekonomi AS membuat indeks DJIA dan S&P di Wall Street tadi malam terkoreksi tipis masing-masing 0,02% dan 0,12% ditutup di 17.814,94 dan 2.067,03.
Melanjutkan perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan bergerak bervariasi dalam rentang terbatas namun cenderung terkoreksi menyusul minimnya insentif. IHSG diperkirakan bergerak dengan support di 5.100 dan resisten di 5.135.
(hds/hds)











































