Waterfront Securities: IHSG Mixed di Kisaran 5.424-5.480

Waterfront Securities: IHSG Mixed di Kisaran 5.424-5.480

- detikFinance
Selasa, 10 Mar 2015 08:24 WIB
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin 9 Maret 2015 ditutup melemah 1,27% pada level 5.444. Sektor properti konstruksi mengalami pelemahan terbesar. Koreksi dipicu oleh sentimen eksternal dan profit taking. Investor asing net sell Rp 274,8 miliar.

Indeks di bursa Wall Street ditutup menguat, dipicu oleh aktivitas merger akuisisi emiten, setelah pada perdagangan akhir pekan lalu melemah, akibat kecemasan akan kenaikan suku bunga The Fed, karena data tenaga kerja yang berlanjut membaik.

Data tingkat pengangguran AS yang dirilis pada akhir pekan lalu mengalami penurunan lebih baik dari estimasi, yaitu menjadi 5,5% dari bulan sebelumnya 5,7%. Hal tersebut menimbulkan kekhawatiran, bahwa The Fed akan menaikkan suku bunganya pada tahun ini, karena tingkat pengangguran mencapai level area disebut The Fed sebagai full employment. The Fed akan melakukan pertemuan pada 17-18 Maret mendatang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada pekan ini, pasar akan kembali mencari petunjuk dari data ekonomi untuk mensinyalir apakah The Fed akan segera menaikkan suku bunganya lebih cepat dari perkiraan sebelumnya, karena data ekonomi AS yang membaik.

Data yang akan dicermati di antaranya retail sales pada hari Kamis dan Mich Sentiment pada hari Jumat. Untuk Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari diperkirakan bergerak cenderung mixed. IHSG diperkirakan berada di kisaran level 5.424-5.480.

(dnl/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads