Pelaku pasar optimis negosiasi utang Yunani dengan krediturnya akan mencapai kesepakatan. Optimisme atas penyelesaian utang Yunani telah mengangkat pasar saham global tadi malam. Indeks eurostoxx di zona Euro menguat hingga 4% di 3596,07. Indeks DJIA dan S&P di Wall Street masing-masing menguat 0,58% dan 0,61% tutup di 18119,78 dan 2122,85. Pasar berspekulasi pada akhirnya Yunani dan para krediturnya akan mencapai kesepakatan penyelesaian utang Yunani sebesar 1,5 miliar euro yang jatuh tempo akhir bulan ini. Pada perdagangan hari ini, sentimen positif pasar global menyusul optimisme pasar atas kesepakatan penyelesaian utang Yunani akan mempengaruhi perdagangan saham.
IHSG akan berpeluang rebound, mencoba menguji level resisten 5010. Sedangkan level support di 4950. Saham sektoral yang sensitif interest rate akan menopang penguatan IHSG. Sentimen kawasan yang akan turut mempengaruhi perdagangan saham hari ini adalah data aktivitas manufaktur China yang diperkirakan masih akan mengalami kontraksi namun angkanya lebih baik dari bulan sebelumnya. Indeks China HSBC Flash Manufacturing bulan ini diperkirakan 49,4 naik dari 49,2 bulan sebelumnya.
(ang/ang)











































