Dari bursa Asia, mayoritas indeks masih terlihat lesu. indeks Nikkei turun sebesar 4.05% ke level 16,930.84, Shanghai turun sebesar 2.02% ke level 3,038.14.
Mayoritas indeks utama bursa Wall Street ditutup rebound ditengah perdagangan saham yang bergerak volatile semalam.Rilsinya data Consumer Confidence AS bulan September yang naik menjadi 103 dari sebelumnya 101.3 atau lebih tinggi dari ekspektasi pasar 96.1 menjadi angin segar untuk pergerakan pasar saham AS semalam. Indeks Dow Jones ditutup naik 0,30% ke level 16,049.13. Indeks S&P 500 berhasil menguat sebesar 0.12% ke level 1,884.09, 7 dari 10 sektor berhasil menguat. Indeks Nasdaq ditutup lebih rendah, dengan ditutup turun sebesar 0.59%, salah satu faktor pemberatnya adalah saham Apple yang ditutup terkoreksi 3,01% setelah rilis data penjualan Apple di minggu pertama bulan September. Saat ini pelaku pasar AS sedang menunggu data payrolls non farm yang akan rilis hari jumat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kami perkirakan IHSG hari ini masih akan bergerak mixed dengan kecenderungan menguat terbatas seiring dengan optimisme pelaku pasar atas kebijakan ekonomi jilid II. Secara teknikal indikator stochastic oscilator berusaha membentuk golden cross didukung oleh RSI yang bergerak menguat. Kami perkirakan IHSG akan bergerak dikisaran 4128- 4235.
(ang/ang)











































