Mandiri Sekuritas: IHSG Cenderung Koreksi

Mandiri Sekuritas: IHSG Cenderung Koreksi

Mandiri Sekuritas - detikFinance
Kamis, 09 Feb 2017 08:25 WIB
Mandiri Sekuritas: IHSG Cenderung Koreksi
Foto: Ari Saputra
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari kemarin ditutup turun. Indeks turun 20 poin (-0,38%) ke 5.361.

Dalam tiga hari terakhir IHSG belum mampu menguji resistance akibat gap yang terjadi pada 11 November 2016 (5.380-5.414). Pergerakan IHSG hari kami estimasi akan bergerak sideways dengan kecenderungan terkoreksi. Estimasi pergerakan IHSG hari ini berada di 5.320 sampai dengan 5.401.

Indeks bursa AS pada ditutup tipis. DJIA -0,18%, S&P500 0,07% dan Nasdaq 0,15%. Indeks saham di Eropa ditutup bervariasi. Indeks FTSE di Inggris 0,04%, DAX di Jerman -0,05% dan CAC di Perancis -0,26%. Dari Asia, indeks Nikkei di Jepang 0,51% dan indeks Hang Seng di Hong Kong 0,66% dan indeks SSE di Shanghai 0,44%.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Emas ditutup di US$ 1.266 per troy ounce atau 0,28%. Minyak mentah (OIL WTI) ditutup di US$ 52,34 per barel atau 0,33%. (wdl/wdl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads