Contohlah mata uang yang bernama Dogecoin. Seperti dikutip dari The Verge, Rabu (18/12/2013), Doge adalah tokoh rekaan berupa seekor anjing yang sering jadi 'internet meme' alias bahan lelucon di dunia maya.
Nah, seiring dengan naiknya popularitas cryptocurrency atau nilai tukar digital, maka muncullah Dogecoin yang awalnya cuma untuk mengolok-olok Bitcoin yang nilai tukarnya bergerak tak karuan, kadang naik tinggi dan tak jarang pula anjlok drastis.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahkan ada orang yang sengaja memfasilitasi transaksi Dogecoin melalui situs Dogemarket. Di situs ini, berbagai barang bisa dibeli memakai Dogecoin, meski saat ini nilai satu Dogecoin hanya sebanding dengan US$ 0,00023.
Nilainya itu memang masih jauh jika dibandingkan dengan Bitcoin yang nilainya sudah pernah menembus US$ 1.200 dan kini diperdagangkan di kisaran US$ 700-an. Tapi dulu juga Bitcoin memulai dengan nilai yang juga hampir sama kecilnya.
Meski demikian, sekarang ini makin banyak orang yang bertransaksi dan menambang mata uang digital baru ini. Para penggemar fanatik dari meme Doge ini bahkan langsung membuat forum resmi bernama Dogecoin.org untuk membantu para pemula yang tertarik menggunakan Dogecoin.
Jika Anda berminat, jangan sampai ketinggalan karena Dogecoin hanya akan dicetak sampai sebanyak 100 miliar keping saja. Sepanjang tahun ini meme Doge masih sering digunakan sebagai lelucon di dunia maya, kita lihat saja apakah Dogecoin juga bisa mengalami hal yang sama.
Dalam situs resminya, dogecoin ini diciptakan dan disediakan oleh Shiba Inu. Tentunya ini nama samaran karena nama itu merupakan salah satu jenis ras anjing di Jepang.
Selain menjual cryptocurreny, situsnya juga menyediakan tautan ke forum dogecoin, laman Twitter dan Facebook, serta menjual merchandise seperti t-shirt dan dan lain-lain.
Berikut ini beberapa contoh meme Dego dan Dogecoin diambil dari berbagai sumber, terutama situs-situs hiburan dan lelucon.
(ang/ang)