Bank Mandiri Batalkan Rencana Akuisisi Asuransi Tahun Ini

Bank Mandiri Batalkan Rencana Akuisisi Asuransi Tahun Ini

Whery Enggo Prayogi - detikFinance
Kamis, 08 Apr 2010 13:54 WIB
Jakarta -

PT Bank Mandiri Tbk membatalkan rencana akuisisi perusahaan asuransi di tahun 2010 karena ingin fokus pada pertumbuhan organik. Dengan melihat timetable yang telah disusun perseroan, maka akuisisi ini baru dapat terlaksana di tahun 2011.

Demikian disampaikan Direktur Keuangan PT Bank Mandiri Tbk Pahala Mansuri saat ditemui di Hotel Borobudur, Lapangan Banteng, Jakarta, Kamis (7/4/2010).

Ia menambahkan, dengan posisi saat ini yang telah menginjak bulan April, maka target akuisisi itu mustahil dilakukan pada tahun 2010. "Kita inginnya fokus dulu di pertumbuhan organik. Kita kan saat ini terkena aturan penambahan modal di perusahaan asuransi, jadi baru akan terjadi paling cepat tahun depan," paparnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, perseroan sudah mulai memasukkan rencana akuisisi perusahaan asuransi itu tahun ini. Upaya tersebut untuk menopang bisnis perseroan. Rencana akuisisi, lanjut Pahala, harus memberikan nilai tambah dan bisa bersinergi dengan lini bisnis perseroan.

"Kita juga sedang memikirkan bagaimana bisnis model yang baik, sebelum kita lanjutkan ke tahap selanjutnya," tambahnya.

Bank Mandiri sampai saat ini tengah fokus pada lini bisnis asuransi yang dimilikinya, yakni PT Axa Mandiri Finance. Rencananya, bank pelat merah itu akan menambah kepemilikan saham sebagai pengendali dengan porsi di atas 51 persen.

(wep/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads