Bank Bukopin Raup Laba bersih Rp 226,6 Miliar

Semester I-2010

Bank Bukopin Raup Laba bersih Rp 226,6 Miliar

Whery Enggo Prayogi - detikFinance
Rabu, 04 Agu 2010 17:35 WIB
Bank Bukopin Raup Laba bersih Rp 226,6 Miliar
Jakarta - PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) mencatat laba bersih Rp 226,6 miliar, atau naik 12,89% dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 200,715 miliar. Naiknya laba dikarenakan menurunnya jumlah beban bunga perseroan yang mencapai Rp 272,745 miliar.

Demikian disampaikan dalam laporan keuangan perseroan yang dipublikasikan di Jakarta, Rabu (4/8/2010).

Pendapatan bunga dan syariah perseroan secara konsolidasi, mencapai Rp 1,817 triliun, atau turun 4,96% dibandingkan semester-I 2009, Rp 1,912 triliun. Namun jumlah beban bunga dan syariah tercatat turun 22,31% dari Rp 1,222 triliun menjadi Rp 949,441 triliun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dengan demikian pendapatan bunga dan syariah net mencapai Rp 868,263 miliar, atau meningkat 25,68% dibandingkan tahun lalu, Rp 690,798 miliar.

Jumlah pendapatan operasional lain mencapai Rp 236,082 miliar, naik tipis dibandingkan tahun lalu, Rp 212,368 miliar. Beban operasional pun naik menjadi Rp 719,112 miliar.

Laba operasional Bank Danamon pun mencapai Rp 305,55 miliar, atau naik 3,78% dari semester-I 2009, Rp 294,397 miliar. Laba sebelum pajak pun mancapai Rp 304,134 miliar. Meningkat dari posisi tahun lalu, Rp 289,45 milir.

Usai terpangkas pajak Rp 75,533 miliar dan hak minorita mencapai Rp 2,001 miliar, maka laba bersih Bank Danamon pun Rp 226 miliar. Laba bersih per saham pun mencapai Rp 37,72 per lembar.

(wep/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads