Dana Nasabah Kaya Bank Naik Rp 21 Triliun Dalam Sebulan

Dana Nasabah Kaya Bank Naik Rp 21 Triliun Dalam Sebulan

Wahyu Daniel - detikFinance
Jumat, 22 Jul 2011 10:55 WIB
Dana Nasabah Kaya Bank Naik Rp 21 Triliun Dalam Sebulan
Jakarta -

Jumlah dana nasabah di perbankan per Juni 2011 mencapai Rp 2.467,29 triliun. Naik dibandingkan posisi Mei 2011 yang sebesar Rp 2.4243,45 triliun. Kenaikan ini didorong oleh kenaikan simpanan nasabah kaya senilai Rp 21,47 triliun.

Menurut data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) yang dikutip detikFinance, Jumat (22/7/2011), per 31 Juni 2011, jumlah dana masyarakat yang disimpan di perbankan mencapai Rp 2.467,29 triliun, naik dibanding akhir Juni 2010 yang sebesar Rp 2.113,48 triliun.

Dari total simpanan masyarakat itu, yang dijamin pemerintah melalui Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencapai Rp 1.460,42 triliun. Jumlah itu mengalami kenaikan Rp 21,79 triliun, dibandingkan Mei 2011 yang sebesar Rp 1.438,64.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Simpanan yang dijamin tersebut terdiri dari seluruh simpanan nasabah untuk segmen Rp 0 sampai Rp 2 miliar yang jumlahnya Rp 1.227,71triliun, dan seluruh bagian simpanan yang dijamin (Rp 2 miliar) dari simpanan nasabah untuk segmen di atas Rp 2 miliar yang jumlahnya Rp 232,71 triliun. Jumlah simpanan yang dijamin oleh LPS tersebut meliputi 59,19% dari total simpanan pada seluruh bank umum.

Sementara jumlah dana nasabah kaya bank dengan simpanan di atas Rp 5 miliar mencapai Rp 1.005,4 triliun hingga akhir Juni 2011. Naik Rp 21,47 triliun dibanding akhir Mei 2011.

Jumlah Rekening Meningkat

Jumlah rekening nasabah perbankan juga mengalami kenaikan yang cukup signifikan yaitu sebesar 316.239 rekening per Juni 2011. Jumlah rekening nasabah Bank Umum per Juni 2011 mencapai 99.553.678 rekening.

Kenaikan ini terjadi terutama karena kenaikan jumlah rekening pada tabungan sebesar 282.520 rekening, deposito 3.321 rekening, dan simpanan lainnya 350 rekening.

Rekening nasabah bank dengan simpanan di atas Rp 5 miliar mencapai 42.120 rekening di Juni 2011.

(dnl/ang)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads