Dalam rangka membuat masyarakat Indonesia melek dan mudah dalam transaksi keuangan, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) bekerjasama dengan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk, PT Telekomunikasi Selular Tbk, PT Indosat Tbk, dan PT XL-Axiata Tbk memperkuat keuangan inklusif melalui pembentukan rekening telepon seluler yang dinamai Rekening Hape.
Melalui Rekeing Hape, masyarakat yang ingin melakukan transaksi seperti membeli pulsa, transfer dana, membayar tagihan listrik, dan membayar layanan e-commerce bisa melalui alat Rekening Hape.
Demikian dijelaskan Direktur Consumer Bank Mandiri Hery Gunardi, saat peluncuran Rekening Hape di Plaza Mandiri, Jakarta, Senin (26/4/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rekening Hape di sini, kata Hery, merupakan alat transaksi menggunakan telepon seluler. Jadi, nomor telepon dijadikan sebagai nomor rekening nasabah.
"Cukup mendaftarkan nomor telepon, nah nomor telepon itu adalah nomor rekening kita," jelas dia.
Ke depan, Hery menyebutkan, melalui Rekening Hape diharapkan masyarakat Indonesia lebih mudah mengakses layanan keuangan tanpa repot-repot mendatang kantor cabang. Cukup mengakses rekening ponsel.
"Jadi tidak perlu ke bank, nggak usah nyari-nyari kantor cabang, bisa pakai Rekening Hape," imbuh Hery.
Lebih jauh Hery menjelaskan, untuk bisa mendaftar Rekening Hape bisa registrasi langsung melalui menekan tombol di ponsel *141*141# dan mengikuti petunjuk, pilihannya ada jadi agen atau pengguna atau bisa datang langsung ke agen mengisi formulir dengan melengkapi dokumen identitas.
Misalkan pengguna, pilih menu pengguna kemudian pilih menu transfer, jika ingin transfer dan masukkan jumlahnya, setelah itu masukkan nomor tujuan, dan masukkan PIN Anda, dan transaksi selesai, tunggu SMS notifikasi.
"Jadi jangan bingung, agar lebih mudah Pakai Rekening Hape saja," kata dia.
Sementara untuk cara beli pulsa pilih menu beli kemudian pilih pulsa HP, masukkan nomor HP, pilih jumlah nominal, masukkan PIN, transaksi selesai, dan tunggu SMS notifikasi.
Sedangkan untuk tarik tunai pilih menu tarik tunai melalui agen, masukkan jumlah penarikan, masukkan PIN, tunjukkan bukti transaksi ke agen dan transaksi selesai, unag diterima dari agen.
"Nabung bisa mendatangi agen tanpa harus ke kantor cabang, nggak perlu ke bank, transaksi disitu langsung," jelas dia.
(drk/rrd)











































