"Akan nambah 4 cabang tahun ini, EDC tambah 400, ATM tambah 46, ini bagian dari poin of service," kata Kepala Regional XII Jayapura Bank Mandiri Harry Gale di Merauke, Papua, Senin (8/6/2015).
Dia menyebutkan, saat ini jumlah kantor cabang Bank Mandiri di Papua mencapai 35 unit dan 17 unit di Papua Barat. Jumlah ATM secara total di dua wilayah tersebut mencapai 263 unit dengan total mesin EDC mencapai 3.083 unit.
"Penambahan jumlah ATM dan EDC sebagai langkah cashless society yang dicanangkan Bank Indonesia," ujar Harry.
Dia menyebutkan, perseroan telah menyiapkan investasi sebesar Rp 300-400 juta untuk satu unit kantor cabang, yang masing-masing berlokasi di Raja Ampat, Manokwari Satuan Pemikiran (SP) 7, Ahmad Yani Timika, dan Merauke.
"Jumlah rekening 400 ribu total Papua dan Papua Barat," imbuh Harry.
(drk/ang)











































