Bank Indonesia (BI) membuka layanan penukaran uang receh dalam rangka menyambut Ramadan dan Idul Fitri 1436 H.
Demikian disampaikan Kepala Divisi Perencanaan dan Pengembangan Departemen Pengelolaan Uang, Yudi Harymukti βdalam diskusi santai dengan awak media di Gedung BI, Jakarta, Kamis (25/6/2015).
Ia merinci, untuk penukaran uang receh dilakukan di pusat-pusat kota seperti Lapangan Monas di Jakarta, Lapangan Merdeka di Medan dan Lapangan Gasibu di Bandung. Penukaran uang berlangsung sejak pukul 09.00-13.00 WIB.
β
Selain di lokasi-lokasi tersebut, layanan penukaran uang juga diperluas baik melalui peningkatan frekuensi kas keliling di pusat-pusat kegiatan masyarakat seperti pasar, terminal, rest area, jalan tol, stasiun kereta api dan juga pos pemberangkatan mudik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia mengimbau agar masyarakat menukarkan uang di tempat-tempat resmi yang telah ditunjuk BI. Hal ini untuk mengantisipasi adanya risiko mendapatkan uang palsu.
Mengantisipasi hal tersebut, BI bekerjasama dengan 11 bank umum untuk memberikan layanan penukaran uang, yaitu BCA, BII, BJB, BNI, BRI, BTN, CIMB Niaga, Bank DKI, Bank Mandiri, Panin Bank dan Bank Permata.
"Kami juga kerjasama penukaran dengan PT KAI pada 5 Stasiun yaitu Pasar Senen, Cikini, Gambir, Tanah Abang dan Jatinegara dengan platform yang diberikan Rp 455 juta untuk 5 stasiun," kata dia.
(dna/rrd)











































