Berinvestasi di emas khususnya emas batangan kini bisa lebih mudah. Jika belum cukup uang untuk membeli secara langsung, masyarakat bisa memulainya dengan cara mengangsur atau mencicil.
"Beli emas sekarang gampang, bisa diangsur, nyicil," ujar Pegawai Pegadaian Arman saat ditemui detikFinance, di Indonesia Banking Expo (IBEX) 2015, di JCC, Senayan, Jumat (11/9/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Emasnya diambil nanti kalau sudah lunas, bisa diambil langsung di Pegadaian terdekat," ujarnya.
Arman mencontohkan, untuk emas batangan 1 gram, tanggal 10 September harganya Rp 569.000. Kalau mau mengansur selama 3 bulan, uang muka yang dikenakan sebesar Rp 111.200 dengan angsuran Rp 171.432 per bulan. Untuk emas batangan 1 gram untuk jangka waktu cicilan selama 12 bulan, uang muka yang dikenakan sebesar Rp 111.200 dengan angsuran Rp 46.668 per bulan.
Sementara untuk yang emas 25 gram dengan harga Rp 13.299.375, untuk jangka waktu 6 bulan uang mukanya Rp 2.595.000 dengan angsuran Rp 1.859.321 per bulan.
Untuk jangka waktu 36 bulan, uang muka dikenakan Rp 2.595.000 dengan cicilan Rp 406.451 per bulan.
Sedangkan untuk emas 100 gram seharga Rp 53.043.750, untuk jangka waktu 12 bulan uang mukanya Rp 10.350.000 dengan angsuran Rp 3.909.426 per bulan.
Untuk jangka waktu 36 bulan uang mukanya Rp 10.350.000 dengan cicilan Rp 1.615.283 per bulan.
"Syaratnya cukup melampirkan fotokopi KTP dan membayar uang muka," kata Arman.
(drk/ang)











































