Ketua OJK Pede Kredit Perbankan Tumbuh 14% Tahun Depan

Ketua OJK Pede Kredit Perbankan Tumbuh 14% Tahun Depan

Maikel Jefriando - detikFinance
Rabu, 30 Des 2015 19:02 WIB
Ketua OJK Pede Kredit Perbankan Tumbuh 14% Tahun Depan
Foto: Maikel/detikFinance
Jakarta - Kredit perbankan diproyeksikan tumbuh sampai dengan 14% pada tahun depan. Proyeksi tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan perkiraan realisasi tahun ini yang hanya berkisar di 12-13%.

"‎Dari rencana bisnis bank-bank yang telah disampaikan kepada kita, kredit bisa mencapai 14%," ungkap Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D Haddad di Gedung BEI, Jakarta, Rabu (30/12/2015).

Menurut Muliaman, hal ini tidak terlepas dari kondisi makro perekonomian tahun depan. Pertumbuhan ekonomi yang dipatok oleh pemerintah dalam APBN 2016 adalah 5,3% atau lebih tinggi dari perkiraan realisasi tahun ini yang sekitar 4,8%.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kalangan analis pun, menurut Muliaman, juga sepakat dengan asumsi tersebut. Terutama karena tekad pemerintah untuk mempercepat realisasi belanja modal dan barang serta masih terjaganya konsumsi rumah tangga dan masuknya investasi asing.

"‎Saya kira target 14% itu tercapai dengan catatan lingkungan makro mendukung. Kalau kemudian target pertumbuhan ekonomi meningkat dari 2015 saya kira memang angka 14% itu memang yang tidak sulit tercapai‎," jelasnya.

Dari sisi lain, Muliaman menambahkan, kondisi perbankan cukup baik. Baik dari sisi kecukupan modal atau Capital Adequacy Ratio (CAR), hingga profil kredit bermasalah atau Non Performing Loan (NPL).

"Artinya kita menutup tahun 2015 dengan keyakinan bahwa lembaga keuangan siap untuk memasuki tahun 2016. Terutama ketika semua orang memprediksi pertumbuhan ekonomi nasional akan meningkat tahun 2016," paparnya.

"Jadi saya kira bisa dikawal dan didorong dan tentunya diawasi karena semuanya perlu pengawasan dan pengaturan. Dari OJK terus memantau secara dekat, dari waktu ke waktu dan tentu saja mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan," tukas Muliaman.

(mkl/drk)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads