Percontohan ekonomi kerakayatan, salah satunya program yang akan dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Beberapa program kerja OJK tersebut merupakan program keroyokan dari sejumlah kementerian.
"OJK Terus memperkuat program ekonomi kerakyatan di sektor jasa keuangan sejalan dengan program pemerintah dalam mendorong ekonomi kerakyatan, antara lain dengan meningkatkan akses pembiayaan bagi petani dan UMKM, serta memperluas akses keuangan bagi kelompok petani dan UMKM di perdesaan," kata Kepala Departemen Komunikasi dan Internasional, Slamet Edi Purnomo, dalam keterangan tertulisnya, Senin (11/4/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kedua penyerahan akad kredit/pembiayaan kepada pengusaha budidaya ikan melalui program Jaring. Ketiga program perluasan agen Laku Pandai di Brebes.
Keempat aktivasi Simpel Bank Jateng, dengan penyerahan tabungan Simpel (simpanan pelajar) kepada siswa anak petani bawang dan anak pengusaha UMKM. Kelima asuransi mikro dan penyerahan polis asuransi bagi petani dan peternak
Keenam pembiayaan (leasing) barang modal untuk alat dan mesin pertanian. (wdl/wdl)











































