Ikut Rapat Pansel OJK, Darmin dan Agus Tiba di Kantor Sri Mulyani

Ikut Rapat Pansel OJK, Darmin dan Agus Tiba di Kantor Sri Mulyani

Eduardo Simorangkir - detikFinance
Senin, 16 Jan 2017 15:30 WIB
Foto: Ardan Adhi Chandra
Jakarta - Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Darmin Nasution, dan Gubernur Bank Indonesia (BI), Agus Martowardojo mendatangi kantor Kementerian Keuangan di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Agus tiba di kantor Sri Mulyani sekitar pukul 14.30 WIB dan kemudian disusul Darmin sekitar pukul 15.00 WIB.

Keduanya hadir untuk mengikuti rapat panitia seleksi (pansel) Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Namun, Darmin maupun Agus, enggan memberikan pernyataan apapun saat ditanya wartawan.

Seperti yang diketahui anggota pansel OJK terdiri dari Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menko Perekonomian Darmin Nasution, dan Gubernur BI Agus Martowardojo. Selain itu, pansel ini juga melibatkan pihak independen seperti akademisi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pembentukan pansel OJK dilakukan seiring berakhirnya masa kepemimpinan Dewan Komisioner OJK pada tahun ini. Dewan Komisioner OJK yang baru sudah harus terbentuk pada pertengahan tahun ini. Anggota Dewan Komisioner OJK nantinya tetap berjumlah 7 orang dengan 2 orang komisioner ex-officio. (hns/hns)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads