Anak Usaha BNI Tawarkan Produk di Java Jazz Festival 2017

Anak Usaha BNI Tawarkan Produk di Java Jazz Festival 2017

Yulida Medistiara - detikFinance
Jumat, 03 Mar 2017 16:00 WIB
Anak Usaha BNI Tawarkan Produk di Java Jazz Festival 2017
Foto: dok. BNI
Jakarta - Anak-anak usaha PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) memanfaatkan perhelatan musik jazz terbesar di tanah air yaitu BNI Java Jazz Festival (JJF) 2017 untuk memperkenalkan produk-produk unggulan mereka.

Perusahaan Anak yang turut dalam program tersebut adalah BNI Syariah, BNI Multifinance, BNI Securities, dan BNI Asset Management.

Perusahaan-perusahaan Anak tersebut dapat ditemui di berbagai lokasi di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, tempat digelarnya BNI JJF 2017, mulai hari Jumat 3 Maret 2017 hingga Minggu 5 Maret 2017.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Corporate Secretary BNI, Ryan Kiryanto, mengungkapkan BNI Syariah memperkenalkan salah satu program utamanya yaitu Promo Halal Tourism Korea & Shanghai. Program promo ini bekerja sama dengan Garuda Indonesia Holidays, di mana paket yang ditawarkan mulai dari Rp 9 juta dengan cicilan 0% selama 3 bulan bagi pengguna Hasanah Card BNI Syariah.

Adapun BNI Multifinance menggelar Promo Vespavaganza yaitu pembiayaan Piaggio Vespa dengan Uang Muka ringan, plus diskon hingga Rp 10 Juta. BNI Multifinance juga menawarkan aksesoris gratis. Program ini berlaku bagi seluruh pengunjung selama JJF 2017 berlangsung.

"BNI Multifinance menggandeng merk Piaggio Vespa sebagai daya tarik bagi pengunjung Java Jazz Festival 2017, dengan menampilkan seri Limited Edition dari 70 Tahun Vespa yang tentunya dapat dibiayai oleh BNI Multifinance," ujar Kiryanto dalam keterangan tertulis, Jumat (3/3/2017).

Pada kesempatan yang sama, BNI Securities mempromosikan Promo Account Opening dengan undian berhadiah cashback dan merchandise untuk pembukaan rekening efek dengan saldo kelipatan Rp 5 Juta. BNI Securities juga menyertakan program gratis pelatihan investasi saham serta gratis biaya transaksi untuk akumulasi transaksi bulanan Rp 500 juta.

Sementara itu, BNI Asset Management menawarkan Promo Investasi Reksa Dana. Pengunjung yang berinvestasi reksa dana akan langsung mendapatkan gimmick menarik, berupa undian berhadiah cashback untuk pembukaan investasi reksa dana saham dan campuran dengan kelipatan Rp 10 juta. (ang/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads