Sejak Awal Tahun, Rupiah Menguat 0,81%

Sejak Awal Tahun, Rupiah Menguat 0,81%

Hendra Kusuma - detikFinance
Kamis, 06 Jul 2017 16:10 WIB
Foto: Ari Saputra
Jakarta - Nilai tukar rupiah tercatat menguat hingga 5 Juli 2017 sebesar 0,81% year to date (ytd) terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Dolar AS sampai periode tersebut capai Rp 13.364.

"Hingga sekarang nilai tukar rupiah terlihat mengalami penguatan," kata Gubernur Bank Indonesia (BI), Agus Martowardojo, saat rapat dengan Badan Anggaran (Banggar) di Gedung DPR, Kamis (6/7/2017).

Penguatan rupiah secara umum dipengaruhi oleh kondisi ekonomi Indonesia yang terus membaik. Beberapa data yang bersifat fundamental terlihat positif hingga sekarang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ini juga yang kemudian diapresiasi oleh lembaga rating Internasional Standard and Poor's yang menaikkan peringkat rating Indonesia hingga masuk kategori investment grade.

"Ke depan masih perlu upaya terobosan untuk tetap menjaga bahkan meningkatkan investment grade yang sekarang ini kita peroleh," ujarnya. (mkj/dnl)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads