BI: Inflasi 0,41% di Pekan Pertama Desember

BI: Inflasi 0,41% di Pekan Pertama Desember

Sylke - detikFinance
Jumat, 08 Des 2017 16:42 WIB
BI: Inflasi 0,41% di Pekan Pertama Desember
Foto: Dok. BTN
Jakarta - Bank Indonesia (BI) menyebutkan tingkat inflasi pada awal Desember tercatat 0,41%. Gubernur BI Agus Martowardojo menjelaskan, secara year on year (yoy) di kisaran 3,29%.

Agus menjelaskan, angka inflasi akhir tahun ini menunjukkan proses pemulihan perekonomian Indonesia. "Minggu pertama Desember ini, inflasi di kisaran 0,41%, ini menunjukkan proses pemulihan," kata Agus di Gedung BI, Jakarta, Jumat (8/12/2017).

Agus menjelaskan, akhir tahun ini diharapkan pemulihan ekonomi Indonesia terus terjadi. Ini sudah tercermin dari pertumbuhan ekonomi kuartal III yang mulai membaik akibat terdorong investasi bangunan dan non bangunan hingga ekspor.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami harapkan bisa konsisten pertumbuhannya dan lanjut ke 2018 agar bisa lebih baik," imbuh dia.

Periode November yang berada di posisi 0,2% dan secara yoy 3,3%. Inflasi November dari 82 kota IHK, sebanyak 68 kota inflasi dan 14 kota deflasi. Inflasi tertinggi di Bali dan terendah Manokwari.

Bahan makanan tercatat inflasi 0,37% dengan andil 0,09%. Di dalam kelompok ini ada cabai merah dengan andil 0,06% dan beras 0,03% serta bawang merah 0,02%. Selanjutnya ada daging ayam ras, ikan, dan telur dengan andil 0,01%

(zlf/zlf)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads