detikFinance menghimpun suku bunga dari website beberapa bank besar. Antara lain, PT Bank Mandiri Tbk (Bank Mandiri). Jika membuka deposito untuk simpanan di bawah Rp 100 juta, Mandiri memberikan bunga 4% untuk tenor 1 bulan, 4,75% untuk tenor 3 dan 6 bulan, 4,25% untuk 12 bulan dan 4,5% untuk tenor 24 bulan.
Kemudian untuk simpanan di atas Rp 1 juta dan di bawah Rp 1 Miliar, Bank Mandiri memberikan bunga 4% untuk tenor 1 bulan, 5% untuk tenor 3 dan 6 bulan, 4,25% untuk tenor 12 bulan dan 4,5% untuk tenor 24 bulan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk simpanan di atas Rp 2 miliar hingga di atas Rp 5 miliar, tenor 1 bulan diberikan bunga 4,25%, tenor 3 bulan 5,5%, tenor 6 bulan 5%, tenor 12 dan 24 bulan 4,75%.
Selain Bank Mandiri, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) juga memberikan bunga deposito yang rendah. Untuk tenor 1 bulan dengan simpanan di bawah Rp 2 miliar, BCA memberikan bunga 4% untuk tenor 1 bulan, kemudian untuk tenor 3, 6 dan 12 bulan diberikan bunga 4,25%.
Kemudian untuk simpanan di atas Rp 2 miliar hingga di atas Rp 100 miliar dengan tenor 1 bulan BCA memberikan bunga 4%, untuk 3 bulan 4,25%, sementara tenor 6 dan 12 bulan 4,5%. (dna/dna)











































