Waspadai Kebijakan The Fed, BI Bakal Naikkan Suku Bunga?

Waspadai Kebijakan The Fed, BI Bakal Naikkan Suku Bunga?

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Jumat, 06 Agu 2021 16:47 WIB
Bunga Acuan Naik Lagi
Waspadai Kebijakan The Fed, BI Bakal Naikkan Suku Bunga?
Jakarta -

Bank sentral Amerika Serikat (AS) disebut-sebut akan melakukan pengetatan kebijakan moneter. Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (BI) mengungkapkan memang pelaku pasar masih mempertanyakan kapan tapering off ini akan dilakukan oleh Fed.

Dia menyebutkan bank sentral sudah memiliki strategi untuk menghadapi hal tersebut. Sekarang BI masih menganut kebijakan akomodatif.

"Pada 2021 kami melihat tekanan inflasi belum tampak. Inflasi Juli juga masih rendah meskipun ada pick up sedikit namun masih dalam level terjaga," jelasnya dalam diskusi virtual, Jumat (6/8/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Destry mengungkapkan saat ini BI masih akan mempertahankan suku bunga rendah yang saat ini masih berada di level 3,5% meskipun kondisi ekonomi dalam negeri juga mulai pulih.

"Apa yang diantisipasi seandainya The Fed atau bank sentral Eropa melakukan tapering off, kami lihat dampaknya. Menyesuaikan suku bunga adalah alternatif terakhir," tambah dia.

ADVERTISEMENT

Kebijakan tapering off ini memang akan memuat investor menerapkan mode flight to quality atau mencari tempat yang lebih aman seperti mata uang dolar AS.

Sejauh ini nilai tukar rupiah terhadap dolar AS relatif terjaga. Sejak awal 2021, rupiah masih mengalami depresiasi sekitar 3% secara point to point.

Menurut dia dunia usaha membutuhkan volatilitas dan nilai tukar yang stabil. BI memiliki tiga jurus untuk menjaga stabilitas nilai tukar rupiah seperti intervensi di pasar spot, Domestic Non Deliverable Forwards (DNDF) dan jika dibutuhkan masuk ke pasar obligasi pemerintah atau Surat Berharga Negara (SBN).

(kil/fdl)

Hide Ads