Dalam tulisan minggu ini, kita akan lanjutkan membahas hal-hal apa yang sering anda lakukan untuk 'membohongi' diri sendiri dari sisi keuangan.
Kebohongan 4: Investasi Itu Terlalu Beresiko dan Ribet
Kenapa Orang Percaya Ini? Banyak orang yang merasa takut atau terintimidasi ketika bicara tentang investasi Karena tidak mengerti bahasanya, terminologi atau bahkan tidak mengerti apa yang harus ditanyakan. Apalagi banyak berita dan informasi tentang seberapa berisikonya investasi dan seberapa ribetnya. Belum lagi banyak berita tentang investasi abal-abalan yang membuat banyak orang takut untuk memulai berinvestasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kebohongan 5: Saya Bisa Meminjam (pakai uang) Dari Tabungan Selama Nanti Dikembalikan Lagi
Kenapa Orang Percaya Ini? Banyak dari kita yang ngerasa 'gatal' ketika melihat ada uang di rekening tabungan kita. Nah yang sering terjadi ya tadi, anda akan menemukan cara untuk menggunakan uang tersebut, termasuk membohongi diri sendiri bahwa uangnya akan dikembalikan setelah dipakai. Yang sering kejadian adalah uangnya tidak dikembalikan di saat yang bersamaan anda akan kehilangan bunga atau hasil investasi dari uang yang anda pakai tersebut.
Bagaimana Cara Mengatasinya? Jangan pakai dana di tabungan dan investasi anda, titik. Ketika anda mulai 'membohongi diri dan memakai dana tersebut' dibutuhkan usaha tambahan untuk bisa mengembalikan uang tersebut. Anda harus berkorban tidak makan di luar atau tidak nongkrong bersama teman-teman untuk bisa mengembalikan uang tersebut, so jangan dipakai yaaa.
Kebohongan 6: Hanya Orang Kaya Yang Bisa Punya Aset Banyak
Kenapa Orang Percaya Ini? Banyak orang merasa bahwa butuh waktu yang lama sekali untuk mereka bisa menjadi kaya atau punya aset yang banyak. Bahkan banyak orang yang tidak merasa yakin mereka bisa menjadi kaya. Yang penting dan harus diingat adalah, menabung dan investasi bukan selalu dengan tujuan membuat anda menjadi kaya. Menabung dan berinvestasi lebih ke tujuan anda mencapai tujuan keuangan anda.
Bagaimana Cara Mengatasinya? Pernah dengar istilah bunga majemuk alias bunga berbunga alias compounding? Tabungan dan atau investasi anda bisa berkembang lebih cepat dan banyak lagi bila menggunakan metode perhitungan ini. Meskipun anda berinvestasi dalam jumlah kecil apabila dilakukan secara rutin dan disiplin dalam jangka panjang hasilnya bisa membuat anda menjadi kaya.
Yang harus selalu diingat adalah, selalu punya tujuan keuangan dan berinvestasilah dengan baik dan benar, tepat dan sesuai tujuan keuangan. Permasalahannya banyak orang yang bingung bagaimana cara merencanakan keuangan, menghitung kebutuhan dan kemana harus berinvestasi uang mereka. Salah perhitungan, salah berinvestasi juga bisa berarti fatal bagi keuangan anda.
Itu sebabnya anda harus mulai belajari dari sekarang mumpung ada waktu. Ingat, investasi terbaik adalah ke diri kita sendiri dalam bentuk investasi otak alias ilmu. Untuk rekomendasi workshop yang kami sarankan bisa mengambil workshop singkat yang hanya satu hari bisa belajar keuangan di sini, atau belajar jadi Kaya dengan investasi di reksa dana, info bisa dibuka di sini. Untuk workshop komplit Basic Financial Planning dengan gelar RPP bisa ikut kelas dengan info di sini.
Selesai sampai di sini? Belum doooonk. Kita sambung/habiskan artikel tentang kebohongan keuangan alias membohongi diri sendiri tentang keuangan pada tulisan berikutnya. Siap-siap saja. (wdl/wdl)











































