PT Bank Danamon Tbk siap fokus mengembangkan Kredit Pemilikan Rumah di tahun 2011. Ditargetkan, KPR bank swasta itu bisa tumbuh hingga 20%.
"Sebelumnya KPR itu tidak ada pertumbuhan. Kita akan mulai garap KPR dengan menyiapkan produk-produk baru," kata Direktur Keuangan Danamon Vera Eve Lim usai paparan kinerja Danamon 2010 di Hotel JW Marriot, Jakarta, Kamis (17/2/2011).
Tahun lalu, perseroan fokus mengembangkan kredit di sektor usaha kecil dan menengah (UKM) yang sudah tumbuh 24% menjadi Rp 26,5 triliun. Total kredit ini mencakup 32% dari total kredit Danamon.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Vera, selain menggenjot KPR, emiten berkode BDMN itu juga akan tetap berupaya menumbuhkan sektor kredit lainnya, seperti UKM dan alat berat. (ang/dnl)











































