Bokek, Yunani & Italia Obral Properti Mewah

Bokek, Yunani & Italia Obral Properti Mewah

- detikFinance
Kamis, 06 Sep 2012 08:48 WIB
Bokek, Yunani & Italia Obral Properti Mewah
Jakarta -

5. Corfu

Pemerintah Yunani ingin menjual pulau seluas 500 ribu meter persegi ini. Banyak yang bilang kalau Corfu adalah Phaeacia yang terkenal itu, seperti dideskripsikan dalam Odyssey-nya Homer. Phaeacia merupakan perhentian terakhir Odysseus dari perjalanan pulangnya selama 20 tahun. Ini adalah pulau dimana perahu ajaib dikendalikan melalui pikiran.

Belum ada harga untuk Corfu. Tapi sepertinya pulau ini bisa memberikan keajaiban bagian pemerintah Yunani.

4. Mykonos

Yunani menjual beberapa pulau-pulaunya yang paling berharga. Contoh utamanya: pulau Mykonos yang terkenal karena keindahan pantai dan dunia malamnya. Mykonos dilepas di harga US$ 166 juta (Rp 1,9 triliun), belum termasuk ongkos mengubah pulau itu menjadi real estate mewah.

3. Diedo Palace

Jika Anda lebih menyukai gaya Venice, coba pertimbangkan membeli Diedo Palace dari abad ke-18. Harganya lebih murah, 16 juta euro saja (Rp 192 miliar).

2. Palazzo Bolis Gualdo

Terletak di distrik mode Milan, bangunan ini akan jadi tempat sempurna bagi investor yang ingin membuka toko berlian atau tas tangan high-end baru. Harganya sekitar 31 juta euro (Rp 372 miliar).

1. Orsini Castle

Dibangun oleh seorang paus pada tahun 1270an, kastil di daerah Lazio, Italia ini disebut sebagai kastil keamanan (penjara bagi orang jaman sekarang) hingga 1990an. Tidak disebutkan harganya, namun jelas Orsini Castle masuk ke kategori golongan atas.
Halaman 2 dari 6
(ang/ang)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads