"Bank perumahan lagi diproses, supaya ada yang khusus," ujar Wapres JK dalam acara Rakernas REI (Real Estate Indonesia) di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Rabu (2/12/2015).
JK mengatakan, sangat dibutuhkan kesiapan perbankan dalam pengadaan perumahan. Sebab, pemerintah ingin siapapun memiliki kesempatan mempunyai rumah terutama masyarakat berpenghasilan rendah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dibutuhkan perbankan, perbankan yang baik itu berikan kredit, dan Pemerintah mendorong hal itu dengan segala macam subsidi untuk perumahan sederhana," kata JK
Selain itu, JK menambahkan, lembaga keuangan internasional seperti World Bank dan Asian Development Bank (ADB) juga mau membantu upaya pemerintah menyelenggarakan perumahan.
"Lembaga keuangan besar di dunia seperti World bank dan ADB mau membantu kalau perencanaannya jelas," tutur JK
(dna/hns)











































