"Kalau beli apartemen tipe 25 kategori studio bisa disewakan Rp 1,5 juta - Rp 2,5 juta, Sementara tipe 36 yang 2 kamar bisa disewakan Rp 2,5-3,5 juta per bulan, tergantung furnishnya, jadi angkanya dikasih beda tergantung furniturnya," ujar Project Director Apartemen Sentra Timur Superblock, Windoko, ditemui di kawasan Epicentrum, Jakarta, Selasa (22/3/2016).
Meski demikian, ia menambahkan, apartemen ini lebih menyasar keluarga baru dan karyawan swasta yang berada di wilayah Jakarta. Ia yakin, minat masyarakat Jakarta untuk memiliki hunian masih cukup banyak.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keunggulan apartemen yang berdiri di atas lahan seluas 8 hektar ini adalah banyaknya area terbuka hijau yang mendukung aktivitas luar ruang seluruh penghuni.
Selain itu, dengan lokasi yang strategis dekat dengan Terminal Angkutan Umum terbesar se-Asia Tenggara, Terminal Pulogebang, apartemen ini menawarkan akses yang mudah terhadap fasilitas transportasi umum.
Selain itu, lokasi berdirinya apartemen dekat dengan exit tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) yang segera dibangun dan dekat dengan Terminal Sentra Timur Pulogebang. Hal ini bisa memanjakan para penghuni yang bekerja di tengah kota Jakarta.
Perum Perumnas adalah Badan Usaha Milik Negara yang fokus pada pembangunan hunian bertingkat dan rumah tapak. Sementara PT Bakrie Pangripta Loka adalah anak usaha PT Bakrie Swasakti Utama yang tak lain adalah entitas anak dari PT Bakrieland. (dna/drk)











































