Ketua Tim Ahli Wapres, Sofjan Wanandi di kantor wapres, Jakarta, Jumat (3/7/2015) mengatakan, hari ini berlangsung rapat infrastruktur untuk mempercepat beberapa proyek tol, termasuk Balikpapan-Samarinda di Kalimantan Timur dan Bitung-Manado di Sulawesi Utara.
"Untuk Balikpapan-Samarinda tanahnya sudah bebas 86%. Kemudian BPJT (Badan Pengatur Jalan Tol) langsung bisa melakukan tender untuk mendapatkan investor karena ini kerjasama swasta dengan Pemda," kata Sofjan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jaringan tol dari Balikpapan-Samarinda merupakan tol pertama di Kalimantan, sebagian sudah selesai sepanjang 36 km untuk seksi 1 dan 5. Mencakup 24,5 km untuk seksi 1 dan 11,5 km di seksi 5, dari total panjang 99,2 Km.
September 2014, pembangunan lanjutan untuk seksi 2 Tol Balikpapan-Samarinda sudah mulai dilakukan.
Lokasi jalan tol Seksi 1 dibangun dari Kelurahan Karang Joang di Balikpapan. Sedangkan untuk seksi 5 dibangun di Kota Samarinda, Kaltim. Pembebasan lahan proyek tol ini oleh pemerintah daerah.
Pemda Kalimantan Timur memberi dukungan berupa pembebasan lahan senilai Rp 2 triliun yang berasal dari Anggaran Pendapat Belanja Daerah (APBD).
Berikut daftar lokasi tol ini:
- Seksi 1 terdiri dari KM 13 Balikpapan-Samboja.
- Seksi 2 terdiri dari Samboja-Palaran I.
- Seksi 3 terdiri dari Samboja-Palaran II.
- Seksi 4 terdiri dari Palaran-Jembatan Mahkota.
- Seksi 5 terdiri dari KM 13 Balikpapan-Sepinggan.











































