"Kebijakan pemerintah India tentang penarikan uang 1000 dan 500 rupee ini memang cukup mengganggu aktivitas belanja," ungkap Konjen RI di Mumbai, Saut Siringoringo, dalam kegiatan Expo Indonesia 2016 di Expo Centre WTC, Mumbai, India, Jumat (11/11/2016).
Kegiatan Expo Indonesia memang bertepatan dengan dimulainya kebijakan pemerintah India, yaitu 11-12 November. Pengunjung banyak yang kemudian memilih dengan menggunakan kartu kredit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam pantauan detikFinance di area pameran, transaksi jual beli memang cukup terganggu. Bahkan ada yang akhirnya batal untuk belanja karena masih memiliki uang pecahan lama.
"Banyak pakai kartu kredit, tapi mesinnya sering bermasalah," keluh Yunita yang merupakan pengusaha asal Indonesia.
Hal ini diakui oleh Vishal, salah satu pengunjung berkebangsaan India. Ia mengaku tidak jadi berbelanja karena belum memiliki uang pecahan baru, maupun kartu kredit.
"Saya tidak jadi belanja. Uang saya tidak cukup dan uang baru saya belum ada," terangnya. (mkl/ang)











































