Meski turun, pedagang masih menganggap harga cabai rawit merah tinggi.
"Harga cabai rawit Rp 55 ribu/kg dari Rp 70 ribu/kg. Itu turun tapi masih tinggi," kata Alex, pedagang sayuran di Pasar Senen kepada detikFinance, Jumat (16/3/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lantas, berapa harga idealnya?
"Rawit Rp 30 ribu/kg sampai Rp 35 ribu/kg. Kalau cabai besar Rp 20 ribu/kg sampai Rp 25 ribu/kg," ujar Dewi, pedagang sayuran di Pasar Senen, Jumat (17/3/2018)
Bahkan, menurut Alex, kalau pasokan lagi banyak harga cabai bisa lebih rendah lagi. Saat pasokan sedang melimpah harga cabai bisa Rp 20.000-Rp 25.000/kg.











































