Jokowi: Merak-Banyuwangi Tersambung Tol 2021

Jokowi: Merak-Banyuwangi Tersambung Tol 2021

Hendra Kusuma - detikFinance
Rabu, 10 Apr 2019 11:52 WIB
Foto: Rengga Sancaya
Probolinggo - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan bahwa jalan tol dari Merak hingga Probolinggo sepanjang 962 kilometer (km) sudah tersambung. Hal itu menyusul beroperasinya ruas tol Pasuruan-Probolinggo hari ini.

Jokowi bilang, total ruas dari Merak-Banyuwangi tercatat sepanjang 1.148 km. Dengan begitu, masih ada 186 km jalan tol yang akan diselesaikan oleh pemerintah.

"Kalau dimulai dari ujung barat Pulau Jawa, dari Merak-Probolinggo juga sudah tembus sepanjang 962 km," kata Jokowi usai meresmikan tol Pasuruan-Probolinggo, Jawa Timur, Rabu (10/4/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Jika dihitung dari Jakarta, kata Jokowi, dari Cawang hingga Probolinggo sudah tersambung sepanjang 840 km. Orang nomor satu di Indonesia berharap bisa menyambungkan sisa 186 km dari total 1.148 km pada 2021.

"Kalau nanti dari Merak sampai Banyuwangi itu 1.148 km, berarti kurang 186 km insyaallah tembusnya tahun 2021," ungkap dia.

Khusus ruas Pasuruan-Probolinggo, digarap oleh PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) sepanjang 31,3 km. Tol ini masuk sebagai proyek strategis nasional (PSN) dan masuk ke dalam jaringan tol Trans Jawa.

Proyek strategis nasional ini diperoleh Waskita pada tahun 2015 dengan nilai kontrak sebesar Rp 2,9 triliun. Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo memiliki tiga Gerbang Tol (GT). Yakni GT Tongas, GT Probolinggo Barat dan GT Probolinggo Timur.

Sebelumnya jalan tol Paspro telah dibuka secara fungsional saat periode libur Natal dan Tahun Baru 2019. Pengerjaan proyek jalan tol ini dimulai Mei 2016 dan selesai pada bulan Desember 2018.

(hek/eds)

Hide Ads