Menurut Pengamat Transportasi Azaz Tigor harga tiket yang tinggi akan membuat masyarakat beralih menggunakan transportasi darat, baik bus, kereta api, hingga mobil pribadi.
"Harga pesawat sedang tinggi-tingginya. Nah, ini akan membuat masyarakat sekarang menggunakan perjalanan jalur darat dengan bus, kereta api, atau mobil," kata dia saat berbincang dengan detikFinance, Senin (13/5/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Kapan Tarif Batas Atas Pesawat Diturunkan? |
Azaz memperkirakan, peralihan transportasi dari udara ke darat akan meningkat sebesar 15%. Hal ini terbukti dari penjualan tiket kereta api untuk Lebaran yang sudah habis.
"Ini perkiraan akan meningkat paling tidak 15% akan beralih. Artinya tiket kereta api juga sudah habis nih," ungkapnya.
Apalagi, kata Azaz, peningkatan ini juga didukung infrastruktur jalan tol yang telah memadai. Ia mencontohkan telah tersambungnya tol Trans Jawa hingga Surabaya, dan beberapa ruas di tol Trans Sumatera.
"Masyarakat akan memilih jalan darat apalagi jalan tol sudah terhubung. Ini sudah memadai jalurnya tersambung," tutup dia (zlf/zlf)