Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta kepada operator bandara, yaitu PT Angkasa Pura II agar Bandara Husein Sastranegara dikembangkan untuk melayani rute internasional sehingga slot yang tersedia bisa dimanfaatkan.
"Berkurang tapi harapan growing karena Bandung banyak sekali permintaan slotnya. Jadi dengan kaya gini slot ada lagi jadi semua terpenuhi," ungkap dia usai rapat di Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, Selasa (18/6/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lebih lanjut, Budi menjelaskan Bandara Husein Sastranegara sendiri di luar 13 rute pesawat jet komersial akan melayani 64 penerbangan yang terdiri dari rute internasional dan domestik Jawa menggunakan pesawat jenis propeller.
"Di Bandung semua propeller dan semua penerbangan luar negeri yang totalnya sekitar 32 take off dan 32 landing yang totalnya 64. Jadi itu pembagian yang kita sepakati," papar dia.