Harga Emas Antam Tembus Rp 762.000/Gram, Banyak Masyarakat yang Jual

Harga Emas Antam Tembus Rp 762.000/Gram, Banyak Masyarakat yang Jual

Anisa Indraini - detikFinance
Jumat, 27 Sep 2019 14:30 WIB
Foto: Emas Antam di Pasar Emas Cikini (Anisa Indraini/detikcom)
Jakarta - Hari ini harga emas yang diproduksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) tembus angka Rp 762.000/gram. Hal ini memancing banyak masyarakat menjual simpanan emasnya.

Seorang pedagang di Pasar Cikini Gold Center bernama Putra mengatakan, sejak harga emas melambung tinggi memang lebih banyak masyarakat yang menjual emasnya. Dalam sehari, kata dia bisa 5-6 orang menjual emas ke tempatnya. Sedangkan yang membeli hanya sekitar 2 orang saja dalam sehari.

"Kalau sekarang jarang. Sehari paling habis 2-3 lah dengan berat 5-10 gram. Kalau yang mau jual bisa 5-6 orang," tutur dia saat berbincang dengan detikcom di Pasar Cikini Gold Center, Jakarta Pusat, Jumat (26/9/19),

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal itu juga dirasakan oleh pedagang emas Andi (34), yang mengaku bahwa jumlah orang yang membeli mas Antam lebih sedikit dibanding orang yang menjualnya.

"Yang beli lumayan sih, tapi emang banyakan yang jual bisa sampe 10 orang. Kalo beli paling nggak sampe 5 orang," tandasnya.

Selain itu, ada juga pengunjung di toko emas Ziva Jewellery sedang menjual emas batangan miliknya. Fatma (38), mengungkap alasan dia menjual emas batangannya lantaran butuh uang tunai. Hal yang sama juga dilakukan oleh Iin (45), yang menjual emas batangannya tersebut.

"Lagi perlu uang aja kebetulan, mumpung harga lagi naik juga," tutur Iin saat diajak berbincang dengan detikcom.


(dna/dna)

Hide Ads