Sosok Ciputra di Mata Basuki: Konsisten di Properti

Sosok Ciputra di Mata Basuki: Konsisten di Properti

Anisa Indraini - detikFinance
Kamis, 28 Nov 2019 22:00 WIB
Sosok Ciputra di Mata Basuki: Konsisten di Properti. Foto: Anisa Indraini/ detikcom
Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan duka atas meninggalnya pengusaha Ciputra kemarin di usia 88 tahun. Ciputra diketahui sebagai salah satu pengusaha properti paling terkemuka di Indonesia.

Menurut Basuki, Almarhum Ciputra adalah sosok yang mewarnai pengembangan infrastruktur di bidang properti dan hunian di Indonesia.

"Saya kira beliau memang mewarnai pengembangan infrastruktur khususnya properti dan pemukiman," kata Basuki saat meninjau akses jalan pelabuhan Patimban, Jawa Barat, Kamis (28/11/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena dia konsisten di situ. Nggak di jalan, jalan tol nggak ada, pelabuhan juga nggak ada. Konsisten di properti dan pemukiman," sambungnya.


Basuki mengaku, punya beberapa momen tertentu dengan tokoh tersebut. Salah satunya saat momen ulangtahun Ciputra. Di situ, ada pesan Ciputra yang disampaikan dan masih teringat oleh Basuki.

"Ada tiga hal yang beliau sampaikan bagi para entrepreneur. Itu harus disiplin, konsisten kalau di properti ya properti terus, dan dedikasinya harus didedikasikan pada profesi. Itu yang beliau sampaikan dan saya masih teringat," pungkasnya.


Sebagai informasi, Jenazah taipan properti itu akan disemayamkan di Artpreneur, Ciputra World, pada Jumat 29 November 2019 besok.


(das/das)

Hide Ads