PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menggandeng merchant sneaker ternama untuk menggelar kegiatan CERIA Sneaker Hype Fest. Beberapa merchant tersebut di antaranya Nike, Adidas, Onitsuka Tiger, Givenchy, dan brand lainnya dengan berbagai tipe yang akan memenuhi etalase showcase yang sudah disiapkan.
Direktur Utama Bank BRI Sunarso menyatakan CERIA Sneaker Hype Fest diselenggarakan dari tanggal 26-28 Februari 2020. Ia dan jajaran Direksi Bank BRI membuka langsung kegiatan yang digelar di Area Taman Kantor Pusat Bank BRI, Jakarta.
"CERIA Sneaker Hype Fest kami selenggarakan untuk merangkul teman-teman milenial yang gemar menggunakan sneaker. Selain itu, BRI juga memperkenalkan produk CERIA sebagai solusi pembayaran belanja secara praktis dan cashless," ujar Sunarso dalam keterangannya, Rabu (26/2/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sunarso menjelaskan, CERIA merupakan produk pinjaman digital berupa aplikasi di smartphone yang memberikan kemudahan untuk pembiayaan transaksi melalui e-commerce dan online travel site. Aplikasi ini menggunakan sistem digital verification, digital scoring, dan digital signature yang seluruh prosesnya dilakukan secara digital.
"Sehingga mampu melakukan proses persetujuan limit pinjaman hingga maksimal Rp 20 juta dalam waktu 10 menit. Dengan tenor yang fleksibel sampai dengan 12 bulan, pengajuan dapat dilakukan tanpa harus datang dan tatap muka dengan petugas bank," ujarnya.
CERIA, lanjut Sunarso, juga menawarkan bunga yang terendah dibandingkan dengan layanan keuangan digital serupa. Saat ini masyarakat sudah dapat mengunduh CERIA di sistem operasi Android, Play Store.
"Dengan kemudahan transaksi menggunakan CERIA, kami berharap lebih banyak lagi pengguna baru dalam menggunakan layanan perbankan BRI," pungkas Sunarso.
Dalam kegiatan ini, BRI menggandeng beberapa partner seperti Tokopedia sebagai marketplace tempat naungan para merchant sneaker dan Never Too Lavish untuk live painting sneaker.
Sementara itu, External Communications Senior Lead Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya mengungkapkan, kolaborasi dengan BRI akan membantu masyarakat dalam mendapatkan barang impiannya secara mudah.
"Kolaborasi Tokopedia dengan Bank BRI dalam menghadirkan CERIA sebagai salah satu kemudahan baru dalam bertransaksi akan semakin membantu masyarakat, termasuk generasi milenial, dalam mendapatkan barang impiannya secara mudah dan aman lewat platform Tokopedia," ujarnya.
Adapun pengunjung CERIA Sneaker Hype Fest berkesempatan memperoleh berbagai promo, seperti cashback hingga Rp 2 juta, diskon sampai dengan 50%, happy hour 2x/hari, donasi sepatu lama gratis voucher belanja, lelang sneaker hype mulai dari Rp 100 ribu, gratis voucher painting di Never too lavish. Selain itu, diadakan kegiatan charity dengan cara menyumbangkan sneaker untuk anak asuh di yayasan Menjadi Indonesia Pintar.
Sebagai informasi, sejak diluncurkan tahun lalu, sudah lebih dari 150 ribu pengguna telah mengunduh aplikasi CERIA di Play Store dengan total limit kredit yang telah disalurkan menembus angka Rp 18 miliar.
(akn/ara)