Menurut salah satu pelaku pasar yang mengetahui rencana tersebut, perseroan akan menggandeng salah satu pengembang properti asal Singapura.
"Rencananya proyek ini akan menjadi salah satu proyek terbesar PUDP, dengan estimasi total biaya mencapai Rp 75 miliar," kata si pelaku pasar tersebut, Senin (17/10/2011).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Belum ada kabar pasti mengenai siapa pihak investor Singapura tersebut, namun rumornya investor itu adalah salah satu dari Big Four perusahaan pengembang properti Singapura," ujarnya.
Ia menambahkan, target harga per lembar saham PUDP akan mencapai level Rp 1.000 sebelum akhir tahun ini. Pada perdagangan Jumat lalu, PUDP ditutup naik 90 poin (+19,57%) ke level Rp 550 per lembar saham dengan jumlah perdagangan sebesar 2.,2 juta lembar saham dengan nilai lebih dari Rp 1 miliar.
Disclaimer: Redaksi detikFinance tidak bertanggung jawab atas isi dari rumor saham ini. Semua keputusan investasi tetap berada di tangan investor.
(ang/ang)











































