Pengertian Diversity Beserta Manfaat dan Cara Meningkatkannya

ADVERTISEMENT

Pengertian Diversity Beserta Manfaat dan Cara Meningkatkannya

Anindyadevi Aurellia - detikFinance
Jumat, 21 Okt 2022 16:35 WIB
Two Asian Muslim businesswoman talking and working together in the office. Diversity cultural and gender concept.
Foto: iStock
Jakarta -

Diversity disebut juga sebagai keberagaman. Kata ini banyak ditemukan dalam dunia profesional seperti tempat kerja dan organisasi dalam lingkup negeri hingga global. Pemimpin yang berwenang di tempat kerja tersebut harus mencari cara untuk mengembangkan keberagaman sumber daya manusia (SDM). Agar lebih jelasnya, simak penjelasan mengenai diversity berikut.

Pengertian Diversity

Dalam kamus Merriam Webster dijelaskan bahwa diversity merupakan kondisi memiliki atau terdiri dari unsur-unsur yang berbeda. Seperti masuknya orang dari ras dan budaya yang berbeda dalam suatu kelompok atau program.

Buku Perilaku Organisasi (Organizational Behaviour) oleh Muhammad Hasan, dkk, menjelaskan pendapat Robbins dan Judge yang menyebut keragaman atau diversity dipengaruhi karakteristik biografis maupun pribadi. Keragaman seperti umur, etnis, dan jenis kelamin masuk dalam karakteristik biografis. Sementara karakteristik kepribadian lebih pada keragaman sifat masing-masing orang.

Yohanes Arianto Budi Nugroho menjelaskan dalam bukunya yang berjudul Manajemen Sumber Daya Manusia: Mengelola SDM Secara Profesional, manfaat dari sistem kerja yang lekat dengan diversity menjadi sebuah keunggulan.

Ada tiga hal yang menjadi manfaat yakni berguna untuk pengelolaan SDM, kinerja perusahaan, dan strategi jangka panjang. Dalam pengelolaan SDM, keragaman ini menjadi peluang untuk mendapat karyawan yang berpotensi.

Di lain sisi, keragaman SDM dalam organisasi memungkinkan adanya usaha penyelesaian masalah yang lebih baik dan beragam.

Manfaat Keragaman

  • Dengan adanya pengalaman dan latar belakang yang berbeda mampu mendorong munculnya ide dan inovasi baru.
  • Mampu mendorong munculnya keterampilan baru dengan bakat yang lebih terasah dan tidak sama satu dengan lainnya.
  • Perusahaan mendapatkan keuntungan dengan kemampuan karyawan yang saling melengkapi.
  • Membangun kompetisi positif antar karyawan.
  • Tiap karyawan berusaha memunculkan kemampuan yang lebih baik dari karyawan lainnya dalam mencapai tujuan perusahaan.
  • Membantu perusahaan berkembang baik dalam skala nasional maupun internasional.

Cara Meningkatkan Keberagaman di Perusahaan

Beberapa cara untuk meningkatkan keberagaman di perusahaan yakni:

Melakukan Evaluasi

Kinerja karyawan yang memiliki beragam latar belakang perlu dievaluasi apakah kinerjanya sudah cukup memenuhi kualifikasi perusahaan atau belum. Tentunya kinerja antar karyawan berbeda satu sama lain.

Strategi Beragam

Karyawan akan memperoleh keberagaman dalam kepemimpinan, sehingga pemimpin perusahaan pun memiliki rencana strategis yang jelas dan beragam.

Meningkatkan Kemampuan

Dengan adanya evaluasi dan strategi yang beragam akan membuat kemampuan karyawan menjadi meningkat dan ada kompetisi antar karyawan.

Komunikasi Lebih Fleksibel

Keberagaman dalam sumber daya manusia membuat melakukan komunikasi lebih efektif.

Produktif

Diversity akan menciptakan lingkungan kerja yang produktif, sehingga perusahaan bisa merancang strategi dengan menyediakan pelatihan tentang keberagaman.

Iklim Kerja Positif

Adanya seleksi yang objektif akan mampu mempertahankan karyawan dengan latar belakang beragam. Maka akan tercipta lingkungan kerja yang adil sebab dalam proses seleksi mengutamakan kualitas. Iklim positif untuk meningkatkan komitmen organisasi.

Nah detikers, itulah tadi penjelasan mengenai diversity. Sekarang kamu sudah memahaminya, kan? Semoga artikel ini membantu, ya!



Simak Video "Raffi Ahmad Dimarahi Bobby Nasution Gegara Medan Zoo"
[Gambas:Video 20detik]
(aau/fds)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT