Pentol atau jajanan serupa bakso merupakan salah satu makanan yang digemari orang Indonesia. Selain harganya yang murah, rasanya yang gurih juga membuat orang menyukai pentol.
Owner Pentol Petir, Aisha mengungkapkan saat ini pentol merupakan kudapan yang menarik karena tak musiman, jadi cocok dijadikan usaha saat musim hujan maupun musim panas. Dia menyebutkan Pentol Petir ini memiliki program kemitraan untuk masyarakat yang ingin menjadi juragan pentol.
"Syarat utamanya adalah memiliki modal yang cukup sesuai dengan paket dan memiliki semangat tinggi untuk berwirausaha," kata dia kepada detikcom, ditulis Jumat (2/3/2023).
Aisha menyebutkan jika bergabung menjadi mitra Pentol Petir akan mendapatkan bebas biaya konsultasi jika ada kendala dalam hal penjualan. Hal ini dilakukan agar mitra tidak mengalami gangguan dan tetap memiliki penghasilan sehingga balik modal bisa lebih cepat.
Paket Kemitraan
Salah satu caranya adalah dengan memperbaiki media promosi untuk meningkatkan penjualan. Aisha mengatakan untuk paket kemitraan yang disediakan sangat terjangkau, dari Rp 3-7 jutaan.
Untuk paket Rp 7 jutaan atau Rp 6,9 juta mitra akan mendapatkan 1 booth kayu ekslusif, 1 kompor 1 tungku, selang dan regulator, roll banner ekslusif, paket bumbu rahasia untuk 1 bulan, seragam, box tempat sambal, box tempat bakso, id card, centong sambal, spatula,wajan, kursi, tempat sampah, buku panduan dan video tutorial, 100 pcs cup, 100 pcs stiker cup dan free bakso 400 pcs.
Ada juga paket Rp 3,5 juta. Dengan paket hemat ini, mitra akan mendapatkan 1 kompor 1 tungku, 1 selang + regulator, 1 roll banner eksklusif, 1 paket bumbu rahasia untuk 1 bulan, seragam, box tempat sambal, box tempat bakso, id card, centong sambal, spatula, wajan, kursi, tempat sampah, buku panduan dan video tutorial, 100 pcs cup, 100 pcs stiker cup dan free bakso 400 pcs.
"Paket-paket ini sudah mendapatkan peralatan yang lengkap dan bahan baku yang cukup, jadi mitra langsung siap jualan. Misalnya sudah ada gerobak dan bahan baku pentol," jelas dia.
Untuk biaya kontrak kemitraan ini, Pentol Petir tidak memberikan batasan waktu, jadi mitra hanya membayar kemitraan di awal saja. Selanjutnya hanya membeli bahan baku yang sudah disediakan oleh Pentol Petir.
Caranya, sebelum mengajukan kemitraan, calon mitra harus mengajukan lokasi calon tempat berjualan. Nantinya tim Pentol Petir memeriksa apakah wilayah tersebut prospektif untuk berjualan.
Aisha mengatakan untuk mitra baru biasanya membutuhkan waktu kurang lebih satu bulan untuk mencapai omzet yang tetap. Dia menyebut beberapa mitra yang sudah berjualan dua bulan sudah berhasil menjual minimal 100 cup Pentol Petir.
Proyeksi Pendapatan
* Dada ayam fillet 5 kg: Rp 225.000
* Ongkos giling daging (tepung dan bumbu): Rp 120.000
* Cabai Rawit 2 kg: Rp 80.000
* Bumbu rahasia Pentol Petir: Rp 40.000
* Minyak goreng 1,2 liter: Rp 6.000
* Bawang putih: Rp 10.000
* Gas 3 kg (3 hari): Rp 7.000 ribu/hari
Laba
* 300 cup per hari x Rp 5.000 (1 porsi): Rp 1.500.000
* Gaji karyawan per hari untuk 2 orang: 70 ribu
* Bahan dalam 1 hari: Rp 488.000
* Sewa tempat: Rp 2.000.000
Total omzet Rp 942.000 x 30 hari = Rp 28.260.000-2.000.000 = Rp 26.260.000
(kil/ara)