Ini Dia 10 Orang Kaya Paling Dermawan (2)

Ini Dia 10 Orang Kaya Paling Dermawan (2)

- detikFinance
Rabu, 10 Jul 2013 13:05 WIB
Ini Dia 10 Orang Kaya Paling Dermawan (2)
Jakarta -

5. Sergey Brin dan Anne Wojcicki

Sergey merupakan pria berumur 39 tahun yang jadi salah satu penemu Google yang menjadi orang terkaya nomor 14 di AS. Kekayaan Sergey tahun ini mencapai US$ 20,3 miliar atau sekitar Rp 192,8 triliun.

Tahun lalu, Sergey menyumbangkan US$ 223 juta atau sekitar Rp 2,1 triliun melalui Brin Wojcicki Foundation dan Michael J. Fox Foundation for Parkinson's Research.

4. Paul Allen

Pria berumur 60 tahun ini merupakan orang terkaya nomor 20 di AS dengan kekayaan US$ 15 miliar atau sekitar Rp 142 triliun di tahun ini. Paul merupakan salah satu penemu microsft dan juga pengusaha di sektor properti.

Tahun lalu, jumlah kekayaan yang disumbangkan oleh Paul mencapai US$ 309 juta atau sekitar Rp 2,9 triliun. Sumbangan diberikan melalui Allen Institutr for Brain Science, Experience Music Projects and the Science Fiction Museum, dan beberapa yayasan lainnya.

3. John dan Laura Arnold

John merupakan seorang investor hedge fund yang menjadi orang terkaya nomor 168 di AS. Jumlah kekayaan John mencapai US$ 2,8 miliar atau sekitar Rp 26,6 triliun.

Menurut Forbes, John dan istrinya Laura pada tahun lalu menyumbangkan US$ 423 juta atau sekitar Rp 4 triliun melalui Laura and John Foundation, serta beberapa yayasan lain.

2. Mark Zuckerberg dan Priscilla Chan

Pria berusia 29 tahun merupakan penemu situs jejaring sosial terkenal Facebook. Zuckerberg dan istrinya Priscilla menjadi orang kedua yang paling dermawan di AS. Tahun lalu pasangan ini menyumbangkan US$ 499 juta atau sekitar Rp 4,7 triliun dari hartanya. Sumbangan ini diberikan melalui Sillicon Valley Community Foundation.

Jumlah kekayaan Zuckerberg di 2013 ini mencapai US$ 9,4 miliar atau sekitar Rp 89 triliun.

1. Warren Buffet

Pria berumur 82 tahun ini merupakan orang terkaya kedua di AS dengan nilai kekayaan US$ 46 miliar atau sekitar Rp 437 triliun. Pada tahun lalu, Buffet menyumbangkan kekayaan US$ 3,084 miliar atau sekitar Rp 29,2 triliun. Sumbangan ini diberikan melalui Howard G. Buffet Foundaton, NoVo Foundation, dan Sherwood Foundation.
Halaman 2 dari 6
(dnl/ang)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads