Ini Alasan Bos Crown Tak Masuk Pasar Properti RI

Ini Alasan Bos Crown Tak Masuk Pasar Properti RI

- detikFinance
Selasa, 17 Apr 2012 15:55 WIB
Jakarta - CEO Crown Group Iwan Sunito mengungkapkan, niatnya untuk masuk pasar properti Indonesia belum juga terealisir. Pasalnya nilai proyek yang ditawarkan oleh mitra lokal dianggap masih terlalu kecil.

"Lihat-lihat di Indonesia, yang ditawarkan selama ini masih kecil-kecil seperti yang di Yogyakarta," kata Iwan saat media gathering di Gran Hyatt Jakarta, Selasa (17/4/2012).

Bagi Iwan, proyek-proyek Crown adalah kelas menengah atas. Oleh karen itu, Ia akan meminggirkan tawaran pengembangan properti dengan nilai proyek kurang dari Rp 1 triliun.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita cara proyek minimal Rp 1 triliun. Untuk pasar Australia ini mewakili 150 unit," tuturnya.

Meski belum terealisir untuk masuk pasar properti Indonesia, Iwan mengaku tidak menyerah. Sebagai putra Indonesia tentu ia ingin mengambil bagian dalam industri dalam negeri.

"Saya tentu akan masuk, namun masih lihat-lihat. Kita akan sebagai investor saja. Dan biar pengembang lokal yang mengembangkan," paparnya.

Menurut Iwan, segmen pasar properti Crown adalah menengah atas. Segmen ini sengaja dipilih terkait branding yang ia bangun sejak awal Crown berdiri.

"Kenapa high end, karena orang membeli (properti) bukan selalu karena harga. Tapi branding, image. Untuk itu setiap proyek Crown penting desain. Saya pun terbantu dengan background saya yang arsitek," imbuhnya.

(wep/dru)

Hide Ads